Jadi, di tanggal 14 ini, saya mau berbagi tips-tips foto singkat saja. Biar foto kamu makin kece. Biar kamu gak nangis, kalau jomblo hari ini.
1. Tetap simpel
Coba deh sebelum mengambil foto, tanya ke diri sendiri : Apa bagian ini betul-betul menguatkan cerita? Atau cuma perusak saja seperti kenangan bersama mantan? Kadangkala memang kita maruk ingin memasukan segala macam POI (point of interest) sebanyak-banyaknya. Namun sebetulnya lebih simpel foto kita, lebih efektif cerita akan tersampaikan.
Less cluttered, bigger impact. The rule of thumb : KISS (keep it simple, st*pid!).

2. Jangan taruh subjek di tengah
Orang-orang sering bilang ini aturan Rule of thirds. Artinya kurang lebih adalah judul nomor 2 ini. Kalau nggak mau fotomu mirip pasfoto — just keep your subject off center.

3. Perhatikan Garis
Garis bisa menguatkan komposisi. Cari garis yang bisa mengantarkan subjek kita menuju pelaminan subjek utama.

4. Sadari Bentuk
Setelah memperhatikan garis, lama kelamaan kita bakal ketemu dengan bentuk. Coba bayangkan di gedung itu adalah sebuah kotak, gunung adalah sebuah segitiga, perut kamu adalah bola, dan lain-lain. Kemudian perhatikan bagaimana mereka saling berinteraksi, hubungkan mereka agar menjadi komposisi yang harmonis.

5. Cari Pola
Setelah ketemu garis dan bentuk, biasanya kita akan bertemu dengan pola. Repetisi bentuk dan garis ini sangat menarik untuk dilihat. Carilah pola yang membentuk simetri.

6. Kontras
Perhatikan bagaimana subjek kita terhadap sekelilingnya. Apakah warna, tekstur, dan bentuk hampir mirip? Atau malah bertolak belakang? Tergantung apa yang mau kita sampaikan, carilah latar belakang yang mendukung konteks foto yang mau kita buat.

7. Hias frame di dalam frame
Sebelum dibingkai betulan, kita bisa bingkai dulu foto kita dengan elemen frame di pinggirnya. Boleh juga ditambah sedikit cinta dan kasih sayang.

8. Penuhi frame
Jangan sia-siakan sisa tempat di dalam foto kita. Jika bagian kosong tersebut memang kosong dalam artian tak mendukung konteks foto, lebih baik kita crop atau zoom foto kita agar subjek utama mengisi frame.

9. Awasi latar belakang
Cari latar belakang yang simpel dan tak mengganggu. Bahkan jika latar belakang kita berupa area tak fokus membentuk bokeh, tetap cari yang simpel.

10. Pilih Aspek Rasio foto
Hampir semua kamera punya aspek 3:2, beberapa kamera kecil punya aspek 4:3, instagram punya aspek 1:1, monitor dan film kebanyakan 16:9. Tidak ada aspek rasio yang ‘paling bagus’, namun carilah yang ‘paling cocok’ untuk subjek kita.
11. Tambahkan space untuk subjek ‘bergerak’
Tambahkan subjek kita sedikit ruang untuk bernafas biar tidak sesak.

12. Cari sudut pengambilan unik
Coba yang lain selain posisi berdiri.

13. Orientasi landscape atau portait?
Tergantung dari subjek dan sekitarnya. Saya paling suka foto landscape dengan orientasi portait.

14. Lupakan semua tips aturan diatas
Break the rules. Just go out and take some photos, dude!
—
Postingan ini hanya memeriahkan postingan bareng teman-teman TBI #140n14, cek postingan yang lainya dibawah ini:
- Titiw – 14 lagu Momen Untuk Traveling
- Ghana – 14 Objek Wisata Menarik di Kalimantan Barat
- Arie – 14 Ragam Wisata Dari Tanah Kelahiran
- Astin – 14 Motif Tenun Dari Nusaa Tenggara
- Danan – 14 Alasan Mengunjungi Kerinci
- Fahmi Hiu – 14 Tempat Wisata Menarik di Dubai
- Dea – 14 Things To Do In Paris
- Wisnu – 14 Foto Romantis di Sekitar Kepulauan Komodo
- Nugi – 14 Hal Yang Harus Kamu Tahu Tentang Semarang
- Yofangga – 14 Film Inspirasi Perjalanan
- Titi – 14 Tempat Cantik untuk Natarajasana
- Bolang – 14 Senja Yang Bikin Kamu Galau
- Ridwan – 14 Barang Yang Sebaiknya Kamu Bawa Ketika Traveling
- Indri – 14 Tindak Tanduk Asyik di Wae Rebo
- Dansapar – 14 Hal Yang Manis dan Murah di Inggris
- Lenny – 14 Travel Selfies Around USA
Bagaimana menurutmu? Silakan tinggalkan komentar dibawah ini ya! :')