100 Strangers Portrait

1. Ibu Pelayan Roti Sumber Hidangan

Ibu pelayan Roti Braga permai
Ibu pelayan Roti Sumber hidangan

“Ibu sudah 40 tahun bekerja disini,” katanya bangga.

Ibu ini adalah salah seorang pelayan di toko roti Sumber hidangan, sebuah toko roti kecil di Jalan Braga, Bandung. Tulisan Sumber Hidangan d/h Het Snoephuis sejak 1929 yang terpampang di depannya menunjukan jejaknya sudah ada semanjak kolonial Belanda.

Interiornya nampak kuno, dan memang sepertinya tidak berubah dari zaman dahulu. Banyak foto-foto jadoel menghiasi toko ini. Saya hanya makan sebuah roti cinnamon yang sangat manis. Sumber hidangan memang lebih banyak menyediakan roti manis, sesuai wajah saya dengan namanya dahulu Het Snoephuis yang menurut google translate berarti The Candy House.

“Kalau saya sudah 30 tahun!” kata ibu yang satunya tak mau kalah.

2. Celurit Man

IMG_3680

Penjual keris yang saya temui di pasar Kanoman Cirebon. Entah kenapa dia malah mengeluarkan celurit dan bergaya seperti itu.

Ini entry foto saya untuk grand final Indosat photo hunt 3, namun memang masih kurang beruntung :)

Taken with canon 5d and 35 mm  

3. The Sundanese Scarf Man

IMG_3124

Saya bertemu orang ini di jalan sekitar masjid raya Bandung. Dia menjual gelang-gelang dan ikat kepala khas sunda. Yang menarik, ia memperagakan macam-macam cara mengikat ikat kepala tersebut.

Ada yang untuk petani, rakyat biasa, raja, bahkan panglima perang. Katanya, zaman pasundan dahulu memang semua pakai ikat kepala ini, namun bisa terlihat statusnya dari cara mengikat ikat kepala tersebut.

Orang ini lucu sekali, tipikal orang sunda yang suka ngabodor.

Taken with canon 5d and 35 mm  1.4

4.

.

.

100.

Want to join 100strangers project?


Posted

in

, ,

by

Comments

3 responses to “100 Strangers Portrait”

  1. Bitter Sweet Avatar

    how can I join,although I’m a beginner but I’m so passionate in photoghraphy and art :)

    ahhh,salam kenal saya Tsania

    blog kk krennn dan inspiratif juga hehe

    visit juga haha
    http://livebittersweet.wordpress.com/
    my blog

  2. muthz Avatar

    eh 40 tahun? keren si ibu dengan dedikasinya ;)

    1. wira Avatar

      iya, dia bilang 40 tahun hehe. Saya aja kaget :D

Bagaimana menurutmu? Silakan tinggalkan komentar dibawah ini ya! :')